ANALISIS TREN PENELITIAN TUGAS AKHIR MAHASISWA JENJANG S1 STMIK AKAKOM

Suprawoto, Totok (2009) ANALISIS TREN PENELITIAN TUGAS AKHIR MAHASISWA JENJANG S1 STMIK AKAKOM. Proceeding Seminar Nasional Riset Teknologi Informasi - SRITI 2009, IV. pp. 229-239. ISSN 1907-3526

[img]
Preview
Text
Analisis Tren Penelitian Tugas Akhir Mahasiswa Jenjang S1 Stmik Akakom.pdf - Published Version

Download (15MB) | Preview
[img]
Preview
Text
ATP TA MHS -S1 .pdf - Published Version

Download (7MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mendapatkan keberlanjutan tren penelitian tugas akhir mahasiswa jenjang S1 program studi Teknik Informatika(TI) dan Sistem Informasi (SI) STMIK AKAKOM. Pada penelitian ini, telah dihimpun 829 karya tugas akhir mahasiswa program studi TI dan 329 karya tugas akhir mahasiswa SI, dari tahun 2001 hingga semester ganjil 2008. Tren penelitian yang dimaksud melingkupi subyek atau topik penelitian,metodologi penelitian, referensi, dan pembimbing tugas akhir. Data relevan untuk penelitian ini didapatkanmelalui evaluasi terhadap tugas akhir mahasiswa S1 STMIK AKAKOM. Fokus penelitian ini ialah membentukklasifikasi subyek penelitian, metodologi, dan referensi yang digunakan dalam tugas akhir mahasiswa S1 STMIK AKAKOM dan melakukan analisis berdasarkan klasifikasi tersebut dan pembimbing tugas akhir.Penelitian ini melakukan metodologi open coding, dilanjutkan dengan literature review kemudian selective coding. Hasil dari tugas akhir ini menunjukkan subyek sistem informasi dan pengolahan data paling populer baikuntuk program studi TI maupun SI. Namun tren karya tugas akhir yang mengarah pada kompetensi programstudi TI seperti Expert Systems, Mobile Information Systems dan Data Processing and Information Retrievalmengalami peningkatan, sedang beberapa subyek penelitian seperti, Computer Network and Programming, Image Processing, Information Security, Computer Graphics, Decission Support System, dan Computer Gamesmulai ada beberapa mahasiswa yang mengerjakan. Sedang program studi Sistem Informasi hampir sebagianbesar (90%) mahasiswa mengerjakan subyek penelitian sistem informasi dan pengolahan data, namun masihkecil yang mengarah pada sistem informasi bisnis maupun akuntansi. Metodologi System Development dominan digunakan dalam tugas akhir. Penggunaan buku sebagai sumber referensi tugas akhir mahasiswa S1 STMIKAKAKOM menurun dan sebaliknya referensi yang bersumber dari Internet meningkat. Hasil juga menunjukkan banyak pembimbing tugas akhir yang membimbing mahasiswa lebih dari dua subyek penelitian. Kata Kunci : open coding, studi kasus, klasifikasi subyek penelitian

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Open coding, studi kasus, klasifikasi subyek penelitian
Subjects: A Karya Umum (General) > Ilmu Komputer (Computer Science) > Bahasa Pemrograman
Divisions: Prosiding (Proceedings)
Depositing User: Titis Pratiwi
Date Deposited: 30 Okt 2019 08:42
Last Modified: 28 Apr 2020 04:35
URI: http://eprints.akakom.ac.id/id/eprint/8667

Actions (login required)

View Item View Item